JAKARTA, HAWA – Google resmi memperkenalkan sejumlah fitur terbaru untuk asisten kecerdasan buatan mereka, Gemini, yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna.
Fitur-fitur ini mencakup kemampuan berbagi layar, interaksi video secara langsung, hingga integrasi dengan layanan streaming musik.
Fitur Screenshare memungkinkan pengguna menampilkan layar ponsel mereka kepada Gemini dan mengajukan pertanyaan terkait konten yang ditampilkan.
Misalnya, pengguna dapat menunjukkan gambar produk seperti pakaian dan meminta saran padanan yang sesuai. Fitur ini diperkenalkan pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2025 di Barcelona, Spanyol.
Selain itu, Google menghadirkan fitur video real-time yang memungkinkan pengguna berinteraksi dengan Gemini melalui konten video secara langsung.
Pengguna dapat mengajukan pertanyaan atau memberikan perintah berdasarkan video yang sedang dilihat, mempermudah akses informasi tanpa perlu langkah tambahan.
Gemini juga kini mendukung integrasi dengan layanan streaming musik seperti Spotify, Apple Music, dan YouTube Music. Pengguna dapat memutar lagu favorit mereka langsung melalui perintah kepada Gemini tanpa membuka aplikasi terkait.
Google turut merilis Gemini 2.5, model AI terbaru yang diklaim memiliki kemampuan penalaran lebih canggih. Berdasarkan informasi resmi dari Google, Gemini 2.5 Pro menunjukkan peningkatan performa signifikan pada berbagai tolok ukur, termasuk melampaui model seperti OpenAI, Claude, Grok, dan Deepseek.
Model ini tersedia melalui platform Google AI Studio dan aplikasi Gemini, dengan kemampuan memeriksa fakta serta menangani tugas seperti matematika dan pemrograman secara lebih akurat.
Integrasi dengan Google Workspace juga menjadi sorotan. Gemini kini dapat digunakan di Gmail, Google Docs, Sheets, dan Meet untuk membantu pengguna merangkum dokumen, menyusun email, atau mentranskripsikan notula rapat secara otomatis. Fitur ini mempermudah produktivitas pengguna dalam lingkungan kerja digital.
Google juga mengumumkan fitur Geospatial Reasoning, sebuah upaya penelitian yang memungkinkan Gemini menganalisis data seperti peta, gambar satelit, dan data sosial ekonomi. Pengguna dapat mengajukan pertanyaan kompleks tentang dunia dan memperoleh jawaban dengan visualisasi terperinci.
Fitur-fitur baru ini tersedia secara bertahap untuk pengguna di berbagai platform, termasuk aplikasi Gemini dan layanan Google lainnya.LIA