PALU, HAW.ID – Lima tulisan soal sawit ditetapkan sebagai berita terbaik Workshop wartawan yang diselenggarakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia () dan Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia () Sulawesi.

Lima tulisan tersebut yaitu “Memupuk Sawit untuk Kesejahteraan Masyarakat Sulawesi Tengah” oleh Sulteng Raya, “Bisnis Sawit dalam Pusaran Konflik Agraria di Sulteng oleh Sulawesi.

Selanjutnya, “ Negatif Barat dan Diskriminasi Industri Kelapa Sawit di Indonesia” oleh online Tonakodi.id, “Terlepas dari Konflik Agraria Sawit Telah Ciptakan Kesejahteraan” oleh Media Metro Sulawesi, dan “Polemik Tumpang Tindih Lahan dari Berkah Sawit di Sulawesi Tengah” oleh Media online Terasiabar.id.

Sekretaris Panitia Workshop Wartawan , Amiluddin mengatakan, kegiatan penulisan berita soal sawit merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Workshop yang diselenggarakan 20 Oktober 2023.

Menurutnya, wartawan sebagai peserta Workshop diberikan kesempatan untuk membuat tulisan sesuai materi yang telah diterima saat Workshop.

“30 tulisan wartawan yang masuk ke Panitia. Ada 5 tulisan yang ditetapkan dewan juri sebagai tulisan terbaik,” kata Amiluddin, Senin (30/10/2023) usai penyerahan hadiah kepada pemenang di kantor Sulteng.

Amiluddin menjelaskan bahwa ada tiga dewan juri yang menilai tulisan yang dikirim ke panitia, juri tersebut dua orang dari Sulteng dan satu orang dari GAPKI Sulawesi.

Tujuan dari kegiatan ini lanjut Amiluddin, memberikan edukasi tentang isu terkini industri sawit, memperkuat silaturahmi kepengurusan GAPKI yang baru dengan wartawan, dan melakukan engagement dengan media daerah sentra sawit.

Ami sapaan akrab Amiluddin berharap kegiatan serupa bisa terus dilakukan sehingga para jurnalis bisa lebih terbuka wawasannya tentang sawit sehingga ketika menulis tidak bias informasi.*/LIA