JAKARTA, HAWA – Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri pada Senin malam, 7 April 2025.
Pertemuan berlangsung di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, selama sekitar satu jam.
Informasi ini pertama kali muncul melalui postingan di media sosial X pada malam yang sama. Elite Partai Gerindra, seperti Sufmi Dasco dan Ahmad Muzani, belum memberikan keterangan resmi terkait isi pembicaraan kedua tokoh tersebut.
Sebelumnya, wacana pertemuan ini sudah ramai dibicarakan sejak akhir Maret 2025. Putra Prabowo, Ragowo Hediprasetyo, mengunjungi kediaman Megawati pada 31 Maret 2025 untuk silaturahmi.
Kunjungan itu diikuti oleh Sekjen Gerindra Ahmad Muzani. Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani lalu menyatakan bahwa pertemuan Prabowo dan Megawati akan digelar secepatnya setelah libur Lebaran.
“Jadi setelah Lebaran ini, setelah libur Lebaran pasti ada pertemuan secepatnya,” ujar Puan pada 2 April 2025, seperti dikutip dari Kompas.
Juru Bicara PDI Perjuangan Guntur Romli menyebut bahwa pertemuan tersebut kemungkinan membahas isu bangsa dan negara.
“Materi pertemuan pastinya terkait masalah bangsa dan negara,” kata Guntur pada 3 April 2025, dilansir dari Gesuri.id.
Ia juga menambahkan bahwa hubungan pribadi Megawati dan Prabowo tetap baik meski berbeda pilihan politik.
Hubungan kedua tokoh ini memang memiliki sejarah panjang. Pada Pemilu Presiden 2009, Prabowo menjadi calon wakil presiden mendampingi Megawati sebagai calon presiden dari PDI Perjuangan. Kolaborasi itu menjadi salah satu bukti kedekatan mereka di masa lalu.
Politikus PDI Perjuangan Seno Bagaskoro mengatakan bahwa pertemuan ini hanya tinggal menunggu waktu yang tepat.
“Kalau bicara pertemuan, itu hanya masalah teknis. Tinggal menunggu waktu yang tepat dan kecocokan jadwal,” ujarnya pada 3 April 2025.
Pertemuan ini mendapat perhatian publik dan elit politik. Sejumlah pihak melihatnya sebagai langkah positif di tengah dinamika politik nasional. Namun, hingga berita ini ditulis, belum ada pernyataan resmi dari kedua belah pihak terkait hasil pertemuan tersebut.*/LIA